Pemdes Beringin Raya Gelar Musrenbangdes
Barito Utara, lingkarmerah.my.id – Pemerintah Desa (Pemdes) Beringin Raya Kecamatan Teweh Tengah, Kabupaten Barito Utara, Provinsi Kalimantan Tengah Menggelar Musyawarah Perencanaan Pembangunan Desa (Musrenbangdes) dalam Rangka Penetapan Rangcangan Rencana Kerja Pembangunan Desa (RKPDes) Tahun Anggaran 2025 bertempat di Aula Kantor Desa Beringin Raya pada Selasa ( 17/9/2024).
Kegiatan Musrenbangdes tersebut di hadiri Camat Teweh Tengah yang di Wakili Oleh Kasih PMD Kecamatan Leli Natarina, Kepala Desa Ronal Panjaitan beserta staf, Ketua BPD Mardately Sabatini Beserta Anggota, Kasih PMD Dinas SOSPMD Sopan Sopian, Tenaga Ahli Pendamping Desa Indra Jaya, Pendamping Desa Surya Ningsih, Bhabinkamtibmas Imam, LPMD, Kader PKK, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, Tokoh Adat, PT.NBL, PT.MPG, PT. KTC serta Ketua RT se Desa Beringin Raya.
Musrenbangdes Desa Beringin Raya di Buka Oleh Ibu leli Natarina selaku Kasi Pemerintahan Desa Mewakili Camat Teweh Tengah.
Dalam sambutannya, Kepala Desa Beringin Raya Ronal Panjaitan, SE Menyampaikan Bahwa Musrenbangdes Merupakan forum Musyawarah Perencanaan Pembangunan Desa yang diselenggarakan setiap Tahun Oleh Pemerintah Desa, BPD, Lembaga Desa, Unsur Masyarakat dan Unsur Pemerintah Daerah Kabupaten Barito Utara.
“Musrenbangdes ini bertujuan untuk Menjaring Aspirasi Masyarakat dalam rangka Penyusunan RKPDes,” ungkap Ronal.
Dalam paparan Ronal, mengatakan untuk pekerjaan Infrastruktur Tahap l Tahun Anggaran 2024 sudah mencapai 90%persen. “Untuk Tahap ll nanti kita memproritaskan Pembuatan Sumur Bor Sebanyak 6 titik di tambah Bantuan dari Polda Kalimantan Tengah satu titik jadi jumlah Totalnya menjadi 7 titik Yang tersebar di Desa Beringin Raya,” ujar kades.
Ronal juga Mengajak kepada Pihak ke tiga dalam hal ini PT. NBL, PT. KTC, PT. MPG yang Areal kerjanya berada di Desa Beringin Raya Untuk Bersama-Sama Berpartisipasi Untuk Membangun Desa Beringin Raya Melalui Dana CSR.
Ia juga mengatakan, Desa Beringin Raya pada Tahun 2024 ini memiliki ternak kambing, Dananya bersumber dari tahanan pangan sebanyak 14 Ekor.
“Kita berharap ketika hari Raya Qurban, Pihak ketiga tidak perlu lagi membeli kambing keluar daerah, karena di Desa Beringin Raya sudah tersedia, dan kamib erharap adanya kerja sama yang baik antara Desa dan pihak ke tiga dalam hal pemanfaatan Sumber Daya Masyarakat Desa Beringin Raya,” harapnya lagi.
Dalam kesempatan ini, apa yang kita sepakati didalam Musrenbangdes pembahasan Rancangan RKPDes ini sesuai dengan jarapan Masyarakat. Demikian ‘tandas kades.
Sementara itu, Leli Natarina, S.Sos. M.A.P kasi Pemerintahan Desa kecamatan Teweh Tengah, Menyampaikan Permohonan maaf karena Camat berhalangan hadir, karena ada Kegiatan LainNya.
Ia berharap agar hasil Musrenbangdes dapat menjadi Acuan dalam pembangunan Desa Beringin Raya Nantinya. “Kami juga sangat Apresiasi atas kolaborasi dan sinergi yang baik antara Pemdes bersama dengan Masyarakat dan pihak ke tiga,” harap Leli.
Desa beringin Raya ini katanya, sudah berproses, semua kegiatan pada hari ini berjalan baik dan lancar, Tim sudah menyampaikan Rancangan Usulan Prioritas dari Desa Beringin Raya yang nantinya juga akan disampaikan pada Musrenbang Kecamatan Teweh Tengah,” kata dia.
Indra Jaya, S.Pdi Tim Ahli Pendamping Desa Beringin Raya menyampaikan Apresiasi terhadap kinerja Pemerintah Desa Beringin Raya yang telah melaksanakan Musrenbangdes secara transparan dan partisipatif.
Ia berharap agar Musrenbangdes ini dilaksanakan dengan baik dan tepat sasaran.
Ari Budi Santoso KTT PT. NBL, dalam kesempatannya menyampaikan Bahwa PT NBL siap berpartisipasih Untuk Membangun kemajuan Desa Beringin Raya.
Ia mengatakan Pada Tahun 2025 Nanti PT.NBL Akan memberikan bantuan Satu Unit Mobil Bis Sekolah.
Hal yang sama juga disampaikan Perwakilan PT.MPG. bahwa PT MPG siap Memberikan Bibit Ikan Nila dan Bibit ikan Patin kepada kelompok Tani Desa Beringin Raya. (Rizal).