Pemilu di Mura berjalan kondusif, Dewan Sebut Berkat Kerjasama Semua Pihak

PURUK CAHU, lingkarmerah.my.id – Kalangan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Murung Raya Kalimantan Tengah, Imanudin, SPd.I, menyampaikan terima kasih serta penghargaan kepada pihak keamanan, baik itu TNI serta Polri serta penyelenggara Pemilu karena proses demokrasi pada 14 Februari 2024 lalu berjalan dengan kondusif.

Hal itu disampaikan oleh Imanudin usai komisi pemilihan umum (KPU) Murung Raya mengelar Rapat Pleno terbuka Rekapitulasi penghitungan suara di Gedung Dewan Adat Daya, Rabu (28/2/2024) belum lama ini.

“Kami mengucapkan terimakasih sebesar- besarnya kepada penyelenggara Pemilu, dan pihak TNI-Polri, Bawaslu dan Kejaksaan yang telah mengawal dan mengamankan kegiatan pemilu hingga Pleno Rekapitulasi dapat berjalan lancar aman dan kondusif,” ungkap Imanudin, Senin (4/3/2024).

Menurutnya, pelaksanaan Pemilu di wilayah Kabupaten Murung Raya sejak tahun-tahun yang lalu, hingga pemilu tahun 2024 dimulai dari tahapan awal sampai dengan kegiatan Pleno tingkat Kabupaten berjalan dengan lancar.

“Semua itu terwujud dan berjalan dengan lancar karena adanya kerjasama pihak penyelenggara Pemilu, TNI dan Polri serta Kejaksaan,” jelas Imanudin, Caleg terpilih kembali di Pemilu 2024 dari Partai PKS.

Ia menuturkan suatu kebanggaanya kepada KPU dan Bawaslu, karena proses Pemilu dari awal sampai Pleno akhir dapat berjalan dengan aman tertib dan lancar. demikian Imanudin. (Hsd).