PLT Camat Teweh Timur Pimpin Upacara HUT RI ke – 79 di Desa Mampuak l
Barito Utara, lingkarmerah.my.id – PLT Camat Teweh Timur Kabupaten Barito Utara Provinsi Kalimantan Tengah Abdul Gafur, S.Sos,MM Menjadi Inspektur Upacara pada Peringatan HUT RI ke – 79 di lapangan Terbuka Desa Mampuak l, Sabtu (17/8/2024).
Abdul Gafur mengatakan, sangat Bersyukur karena Upacara Gabungan 12 Desa Se Kecamatan Teweh Timur yang di Pusatkan di Desa Mampuak l Aman, Tertip Kondusif dan Meriah.
Begitu juga sambutan dari Masyarakat sangat antusias serta di Hadiri Oleh Unsur Muspika, Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama,Tokoh Adat, Karang Taruna, Pelajar, Kepala Desa Se Kecamatan Teweh Timur, dan Masyarakat setempat.
Dalam amanah PJ. Bupati Barito Utara Drs. Muhlis yang di bacakan oleh PLT. Camat Teweh Timur Abdul Gafur,S.Sos,.M.M, menyampaikan, atas Nama Masyarakat dan Pemerintah Kabupaten Barito Utara Mengucapkan selamat Memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia Ke 79 dengan Mengusung Tema ” Nusantara Maju Indonesia Maju”.
Dengan Tema tersebut, Ia mengajak seluruh Stakeholders, baik Legislatif, Eksekutif dan unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah, Kepala Perangkat Daerah ,Camat, Lurah, Kepala Desa dan Ketua BPD se Kabupaten Barito Utara dan seluruh lapisan Masyarakat dengan semangat “Huma Betang, “Iya Mulik Bengkang Turan” untuk Bersatu padu bergandeng tangan untuk berkalaborasi untuk terus meningkatkan pembangunan di segala bidang agar terwujud nya Barito Utara Harmonis dan pembangunan berkelanjutan.
“Kami berharap kepada seluruh pihak untuk terus memberikan dedikasih Loyalitas dan pengabdian terbaiknya untuk kesejahteraan Masyarakat Barito Utara,” harapnya.
Perlu di ketahui bawah pada tanggal 8 Agustus 2024 yang lalu di Jakarta, Pemerintah kabupaten Barito Utara menerima penghargaan atas tercapainya keikutsertaan Program JKN yang di amanatkan oleh Presiden Republik Indonesia, yaitu Universal Helath Coverage (UHC) Mencapai 100% dri total penduduk Barito Utara.
Kemudian penghargaan dari Universitas Indonesia atas tata kelola Air terbaik dalam bingkai pembangunan Daerah yang berkelanjutan.
“Trimakasih yang setinggi-tingginya kepada semua Stakeholders dan seluruh Masyarakat Barito Utara yang berperan Aktif mendukung Pembangunan, kemajuan di Barito Utara,” ucap dia.
Camat juga mengharapkan, kepada tokoh Masyarakat, Tokoh Agama, Tokoh Adat, Tokoh Pemuda, Insan Media meminta agar selalu membantu Pemerintah Daerah dan Aparat TNI/ Polri untuk menjaga kondisi Masyarakat Aman, Damai dan Sejuk Melalui Pencegahan Isu Hoax. Demikian harapnya.
Sementara itu Kades Mampuak l Sutris Wandi,S.Pd, mengatakan trimakasih tak terhingga kepada Pemerintahan Kecamatan Teweh Timur, Kepala Desa Se Teweh timur, Ketua dan anggota BPD dan Masyarakat Desa Mampuak l atas Kerja sama dan Partisipasinya untuk Mendukung dan Mensukseskan HUT RI ke 79 yang di laksanakan di Desa Mampuak l ini.
“Alhamdulilah Kegiatan ini berjalan dengan Lancar tidak ada satu kendala apapun.Itu semua berkat kerja sama semua pihak Desa dan kecamatan terutama atas dukungan Semua Masyarakat Desa Mampuak l,” ucap kades.
Kades juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada awak media yang berkenan hadir dalam peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke 79 tahun di Desa Mampuak 1 ini.
“Atas nama Pemerintah Desa Mampuak l, kami berterimakasih kepada Rekan – Rekan Media yang telah datang untuk Meliput Kegiatan ini, yang mana bagi kami menjadi nilai positif untuk di pemberitaan nantinya. Semoga Perayaan HUT RI di Tahun Berikutnya bisa kita laksanakan di Desa Mampuak l,” ungkap Sutris Kepala Desa Mampuak l. (Rizal). No